Skip links

Pembangunan Karakter Siswa Peserta Diklat Tingkat I, II, III, & IV

Hai #Sobatpelaut

Pada hari Rabu dan Kamis tanggal 8 dan 9 Januari 2025 Sebanyak 559 Perwira Siswa DP I, II, III, dan IV bidang keahlian Nautika dan Teknika gelombang 4 dan 5 tahun 2024 mengikuti kegiatan pengembangan karakter siswa berupa rafting bersama BP3IP.

Acara berlangsung di Caringin, Kab Bogor. Biarpun dibasahi hujan rintik teman-taman pasis sangat bersemangat mengikuti kegiatan. Bersenda gurau Bersama teman-teman gelombang 4 dan 5.

Rafting cocok untuk teman-teman pasis melatih Kerjasama tim dimana setiap anggota memiliki peran penting, dan keberhasilan tim sangat bergantung pada koordinasi dan komunikasi yang baik di antara mereka. Dalam suasana yang menyenangkan dan penuh petualangan, rafting dapat membantu menghilangkan batasan sosial dan menciptakan ikatan yang lebih erat di antara anggota tim.

Turut Hadir yaitu Kepala Bidang Penyellenggaraan BP3IP yaitu Capt. Didi Sumadi beserta Kepala Seksi Rencana dan Program ibu Didin Alfiani. Keduanya ikut turun ke arus sungai beserta teman-teman pasis.

Jangan ketinggalan dong #sobatpelaut yang lain! Bangun persahabatan kamu di BP3IP ! Gelombang 2 masih dibuka kok, segera daftar ya, karena quota terbatas.

bp3ipjakarta #diklatpelaut #peningkatan#diklatpeningkatan #diklatonline #upgrading #updating#keterampilan #pelautonline #pelauthebat #pelautindonesia#ijazah #keliling #loketkeliling #loketmobile #mobile#sertifikat #pukp #menghubungkanindonesia#rafting #arungjeram

@kemenhub151
@bpsdmp151
@pusbangsdm.laut
@ppkblu
@insanmuda_transportasi
@klinikbp3ip
@senatbp3ip
@tarunabp3ip
@ahmad.muhdar

Leave a comment