Kualitas Administratif Institusi Audit Mutu Internal
Dalam rangka pengukuran dan penjaminan Sistem Manajemen Mutu, BP3IP melaksanakan kegiatan Audit Mutu Internal Tahun 2022 untuk memastikan dokumentasi Sistem Manajemen Mutu diterapkan secara efektif dan berkelanjutan sebagai pemenuhan Standard Minimum STCW 1978 beserta Amandemennya serta ISO 9001 Series.
Kegiatan ini melibatkan para Tim Auditor Mutu Internal yang dibentuk berdasarkan Surat Keputusan Direktur, terdiri dari para Pegawai BP3IP yang telah mengikuti Pelatihan Auditor dan bersertifikasi ISO 9001 : 2015.
Pada tanggal 23 Agustus 2022 kegiatan Audit Mutu Internal ini dilaksanakan sesuai dengan lingkup audit yang telah ditentukan kepada masing-masing unit kerja di tiap Bagian dan Bidang yang ada pada BP3IP.
Sebagai akhir rangkaian kegiatan, Audit Mutu Internal Tahun 2022 ini ditutup langsung oleh Direktur BP3IP Dr. Ir. Ahmad, M.MTr., QIA., CFr.A dimana pada penutupan tersebut sekaligus juga menjadi moment penjabaran temuan audit yang telah dilaksanakan serta rencana tindak lanjut yang akan dilakukan oleh tiap unit kerja.
Besar harapan kita semua, dengan adanya Audit Mutu Internal ini dapat menjadi bahan acuan evaluasi agar dapat memberikan perubahan terhadap mutu pelayanan pendidikan pada BP3IP kedepannya.